Kebumen News :
Home » » Perkembangan Kajian MTA di Kota Malang

Perkembangan Kajian MTA di Kota Malang

Written By mt@kebumen on Senin, 27 Juni 2011 | 06.29

Siapa tidak kenal kota Malang ? Konon kota ini disebut sebagai kota Apel, Kota Pendidikan, Kota Sejarah dan Kota Peristrirahatan. Kota ini terletak pada ketinggian antara 440 sampai 600 m diatas permukaan laut. Beberapa Gunung yang telah mengelilingi Kota Malang antara lain Gunung Arjuna disebelah utara, Gunung Kawi disebelah barat, Gunung Semeru dan Tengger disebelah timur dan pegunungan Kapur Kendeng disebelah selatan .

Sebuah kota dengan luas 110.06 Km² berpenduduk 816.637 jiwa (tahun 2008) ini mempunyai Kondisi alam yang elok menawan, bersih, sejuk, tenang dan fasilitas wisata yang memadai sehingga cocok sekali dikunjungi.

Rintisan Binaan MTA Malang

Awalnya pengajian Majlis Tafsir Al-Quran (MTA) Kota Malang dimulai dengan kelompok kecil bapak-bapak pada bulan juni 2008. Setelah berjalan sekitar 6 bulan, pengajian MTA Binaan Kota Malang mulai berkembang dan dihadiri juga oleh ibu-ibu dan remaja baik putra maupun putri.

Dengan berjalannya waktu, peserta pengajian semakin banyak. Pengajian MTA Kota Malang juga rutin dihadiri saudara-saudara kami yang berada jauh dari lokasi pengajian .

Saat ini kajian dilaksanakan di rumah Bapak Daimul Khoir (081931844135) di jalan Candi Panggung Barat 43 (sebelah barat RRI) yaitu dari Kecamatan Turen, Ngantang, Donomulyo kabupaten Malang yang jaraknya rata-rata sekitar 60km dari lokasi pengajian.

Pengajian diisi oleh ustadz-ustadz yang berasal dari Surabaya, Gresik, Sidoarjo yang dikoordinatori oleh Ir. Hasan Ikhwani, MSc. Dosen Pasca Sarjana dan Pembantu Dekan III di Fakultas Teknologi Kelautan ITS Surabaya dan dibina oleh Bapak M. Daim (Ketua Perwakilan MTA Surabaya).

Rencana kedepan, pengajian akan dilebarkan lebih luas ke Kabupaten Malang khususnya daerah Turen , Ngantang dan Donomulyo. Dengan karunia Allah SWT dan berkat doa dari seluruh warga dan simpatisan semoga perjuangan menegakkan Al-Qur’an dan As Sunnah ini bisa berjalan lancer dan dimudahkan. Dan semua warga dan peserta kajian bisa selalu semangat untuk mengaji, menghayati, mengamalkan isi kajian, berdakwah dan bermanfaat bagi lingkungan sekitarnya


Download Peta dan Rute Lokasi Peresmian

Peresmian MTA Malang

InsyaAllah hari Rabu, 29 Juni 2011 pukul 08.00 wib berlokasi di Taman Krida Budaya (Jl.Sukarno Hatta Malang) akan dilaksanakan Kajian Akbar dalam rangka peresmian Majlis di Malang. Tausiah diberikan oleh KH Ahmad Chalil Ridwan Lc (MUI Pusat) dan Al Ust Drs. Ahmad Sukina (Ketua Umum MTA Pusat).

Artikel ini di coppy sepenuhnya dari » www.mt@-online.com www.mt@fm.com

Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © 2011. mta online ( brosur ahad - jihad pagi ) majlis tafsir al quran - Kebumen
Template Modify by Creating Website Inspired Wordpress Hack
Proudly powered by Blogger